Misi ke-60 Yay Ka-Boom-Boom di GTA San Andreas

PEDIALICIOUS.web.id - Misi "Yay Ka-Boom-Boom" adalah salah satu misi cerita utama di dalam game Grand Theft Auto: San Andreas yang menceritakan tentang karakter protagonis utama Carl Johnson yang diberitahu Wu Zi Mu aka. Woozie tentang keberadaan pabrik narkoba di Doherty, San Fierro, milik organisasi Loco Syndicate yang ada hubungannya dengan bisnis narkoba Big Smoke

Woozie menyarankan Carl untuk menghancurkan pabrik narkoba tersebut yang dipastikan akan memukul telak bisnis narkoba Big Smoke.

Misi ke-60 GTA San Andreas, Yay Ka-Boom-Boom ini diberikan oleh karakter Wu Zi Mu, pemimpin geng Mountain Cloud Boys Triad, dan terjadi di San Fierro.

Misi ke-60 Yay Ka-Boom-Boom di GTA San Andreas

Yay Ka-Boom-Boom: Cerita dan Detail Misi

Cesar Vialpando tiba di bengkel Doherty dan mengucapkan selamat kepada Carl karena telah berhasil menghancurkan Loco Syndicate.

Tapi, Carl memendam sedikit kemarahan karena dia harus menghabisi Ryder, salah seorang teman baiknya.

Cesar kemudian memberitahu Carl kalau Ryder sebenarnya pernah mencoba melecehkan Kendl.

Woozie kemudian datang dan menginformasikan kalau Loco Syndicate telah tamat dan satu-satunya yang tersisa untuk dihancurkan adalah pabrik narkoba di Doherty.

Woozie memiliki ide. Seorang mekanik Woozie mempunyai mobil yang telah dipasangi bom waktu dan bisa digunakan untuk merealisasikan idenya itu.

Carl lalu pergi ke sebuah bengkel di Downtown untuk mengambil mobil Tampa berbom waktu itu. Carl segera pergi ke lokasi pabrik narkoba di Doherty.

Saat tiba di pabrik narkoba, gerbang utamanya itu tertutup. Jadi, Carl menghabisi dua orang penjaga di luar.

Karena memicu alarm, gerbang pun terbuka. Kali ini, lebih banyak penjaga yang keluar untuk menangani penyusup.

Carl pun masuk ke dalam pabrik mengendarai Tampa dan menghentikan mobilnya di dekat wadah-wadah bahan kimia.

Carl lalu mengaktifkan bom waktu dan segera keluar dari pabrik. Pabrik narkoba itu pun meledak dan terbakar hebat.

Gerbang pabrik itu rupanya ditutup. Agar bisa keluar, Carl merampas mobil Voodoo yang datang membawa lebih banyak penjaga.

Setelah itu, Carl melakukan stunt jump melewati beberapa kontainer dan terjun ke luar pabrik.

Carl dengan selamat kembali ke bengkelnya di Doherty dan berhasil mengakhiri operasi organisasi Loco Syndicate di San Fierro.

Yay Ka-Boom-Boom: Tujuan Misi

  • Pergi dan ambil mobil yang sudah dipasangi bom itu di Bomb Shop.
  • Parkirkan mobil ini di dalam Laboratorium narkoba itu.
  • Habisi para penjaga itu, ini akan mendapatkan perhatian mereka.
  • Gunakan jalan yang melandai itu untuk masuk ke dalam laboratorium narkoba.
  • Parkirkan mobil ini dekat dengan wadah-wadah bahan kimia itu.
  • Keluar dari gudang itu sebelum pengatur waktunya habis.
  • Kabur lewat gerbang utama.
  • Mereka telah menutup gerbang itu!
  • Gunakan mobil itu untuk melewati tembok.
  • Kembali ke bengkel itu.

Yay Ka-Boom-Boom: Info Misi

YAY KA-BOOM-BOOM: INFO MISI
MISI NOMOR 60
MISI DARI Wu Zi Mu
TIPE MISI Mandatory Mission (Misi Wajib)
LOKASI MISI Doherty Garage, Doherty
KOTA / AREA San Fierro
HADIAH MISI • $25,000
• Event Triathlons
• Akses ke Tierra Robada
• Akses ke Bone County
• Akses ke Las Venturas
• Respect +
ITEMS BISA DIAKSES • M4
• Burger Shot (Misi Sampingan)
• Safehouse di El Quebrados
• Safehouse di Fort Carson
• Mike Toreno's Ranch
• Safehouse di Tierra Robada
• Wang Cars
• Beat the Cock! (Event Triathlons)
• Freight Train Challenge (Misi Sampingan)
TAMPIL DI MISI • Tampa
• Voodoo
• Doherty Garage
• Cesar Vialpando
• Wu Zi Mu
• Loco Syndicate
• Geng San Fierro Triads

Video Panduan Misi GTA San Andreas "Yay Ka-Boom-Boom"

Untuk lebih jelasnya, kamu bisa menonton video panduan menyelesaikan misi GTA San Andreas Definitive Edition "Yay Ka-Boom-Boom" (Guide / Walkthrough) dalam resolusi video High Definition dengan subtitle atau subjudul Bahasa Indonesia di YouTube berikut:


Helmi Fauziridwan
Helmi Fauziridwan Aku adalah seorang blogger yang ingin berbagi inspirasi dengan semua orang di seluruh dunia.

Posting Komentar untuk "Misi ke-60 Yay Ka-Boom-Boom di GTA San Andreas"