Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Truk Tanker: Stats & Lokasinya di GTA San Andreas

PEDIALICIOUS.web.id - Tanker adalah salah satu Kendaraan Industri yang ada dalam game GTA San Andreas.
Truk Tanker: Stats & Lokasinya di GTA San Andreas

Desain truk Tanker dibuat berdasarkan truk di dunia nyata, yaitu Mack R Series; Ford L9000; International Paystar. Kecepatan top speed Tanker adalah 74.56 mph (120.00 km/h).

Truk Tanker adalah salah satu kendaraan yang termasuk dalam Daftar Wanted List 2 dalam misi Export/Import di GTA SA. Carl Johnson mendapatkan $35,000 setelah berhasil mengekspor Tanker.

Tanker tidak bisa dimodifikasi di semua Bengkel Modifikasi di San Andreas.

DETAIL STATS TANKER

TANKER: STATS KENDARAAN
JENIS KENDARAAN Kendaraan Industri, Mobil
MODIFIKASI Tidak bisa dimodifikasi
MISI EXPORT/IMPORT Wanted List 2
DIUANGKAN BERNILAI $35,000
TOP SPEED 74.56 mph (120.00 km/h)
TIPE MESIN Diesel
LOKASI MESIN Di Bagian Depan
MASSA / BERAT 3,800 KG
PERSNELING 5 Gigi
DESAIN BERDASARKAN (REAL LIFE) Mack R Series; Ford L9000; International Paystar

TANKER: LOKASI SPAWN DI GTA SAN ANDREAS

Lokasi Spawn Tanker di San Andreas:

Di mana Carl Johnson bisa menemukan Tanker di GTA San Andreas?
  • Terparkir di samping sebuah restoran yang berada di jalan raya, sebelah timur Boat School di Bayside (hanya selama misi Export/Import).
  • Di restoran Jays Diner di El Quebrados, Tierra Robada (hanya selama misi Export/Import).
  • Truk Tanker bisa ditemukan berlalu-lalang di area industri dan juga di daerah pedesaan.
  • Terparkir di area Fallen Tree, Flint County.
  • Digunakan selama misi Trucking Missions (Misi Sampingan RS Haul) di Flint County.

Kode Cheat Memunculkan Tanker:

  • Ketik kode cheat HITTHEROADJACK atau AMOMHRER untuk spawn Tanker di GTA San Andreas.

Tanker Muncul di Dalam Misi (Story Mission):

  • Reuniting the Families
  • First Date / Tanker Commander
  • Highjack
  • Learning to Fly
  • End of the Line
  • Exports & Imports (Misi Sampingan)
  • Trucking Missions (Misi Sampingan)

Posting Komentar untuk "Truk Tanker: Stats & Lokasinya di GTA San Andreas"