Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Review Game Angry Birds Seasons, Main dengan Tema Hari Spesial (Rovio)

PEDIALICIOUS.web.id - Kali ini, saya akan me-review salah satu versi game strategi seru Angry Birds, yaitu "Angry Birds Seasons". Angry Birds adalah game yang sangat populer di platform Iphone dan Android, dan kini telah merambah ke platform lain seperti komputer personal (PC).
Review Game Angry Birds Seasons, Permainan Puzzle Seru (Rovio)

Cek detail dan trailer game Angry Birds Seasons berikut: 

Angry Birds Seasons
Mode Single Player
Genre Puzzle, Strategi
Rilis 21 Oktober 2010
Developer Rovio Entertainment
Platform PC, iOS, Android, dll.
Trailer YouTube

Dalam game "Angry Birds Seasons" atau "Angry Birds Halloween", para burung pemarah akan menyergap para babi hijau yang telah mencuri telur-telur mereka di hari spesial!
Review Game Angry Birds Seasons

Seperti pada game Angry Birds sebelumnya, para burung yang marah akan berusaha menghancurkan markas babi yang telah mencuri telur-telur mereka. Untuk membuat game lebih menarik, Rovio Entertainment, telah menambahkan beberapa tema permainan. Saat merayakan Halloween setiap tanggal 31 Oktober, latar belakangnya pun dibuat seram seperti kuburan. Lalu, saat perayaan Paskah, beberapa karakter menggunakan telinga kelinci dan ada sejumlah telur Paskah tersembunyi di arena.

Selain temanya yang berubah, setiap perayaan memiliki stage yang berbeda. Jadi, kamu bisa mengadu ketangkasan dalam menemukan cara terbaik untuk menghancurkan benteng para pencuri telur sekaligus mendapatkan rahasianya.
Review Game Angry Birds Seasons

Selain burung merah, kamu akan bertemu dengan beberapa jenis burung spesial dengan kemampuan unik yang bervariasi. Burung kuning dapat mempercepat lajunya untuk menghancurkan penghalang papan kayu. Burung abu-abu yang berukuran kecil dapat membelah diri menjadi tiga. Burung hitam bisa meledak. Burung hijau dapat berbalik arah seperti bumerang. Burung oranye dapat membesarkan dirinya. Burung putih dapat mengeluarkan telur yang meledak. Juga ada burung merah gelap yang lebih kuat dari burung merah biasa. Kamu dapat menggunakan kelebihan masing-masing burung untuk menghancurkan markas musuh dengan lebih cepat.

Game Angry Birds Seasons ini memang tidak banyak berubah dari versi sebelumnya. Tapi, adanya tambahan stage baru dan tema-tema yang menarik bisa membuat gamer cukup terhibur dengan seri ini.

Posting Komentar untuk "Review Game Angry Birds Seasons, Main dengan Tema Hari Spesial (Rovio)"