Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Menyelesaikan Misi Wrong Side of The Track di GTA San Andreas

CJ mengantar Big Smoke ke Unity Station dengan mobil Glendale untuk mencari tahu transaksi narkoba antara beberapa geng San Fierro Rifa dan Vagos. Namun saat Big Smoke hanya melihat geng Vagos di atas terowongan tidak dengan geng San Fierro Rifa, Big Smoke meminta CJ menghab*** mereka. Dan geng Vagos kabur loncat ke atap kereta penumpang yang sedang melaju.

Target misi ini yaitu mengejar dan menghab*** geng Vagos yang kabur. Kendarai motor Sanchez yang ditandai dengan ikon warna biru. Big Smoke akan duduk di belakang motor dan menembaki para Vagos dengan senjata Tec9.

3 geng Vagos yang masih ada diatas kereta

Cara Menyelesaikan "Wrong Side of the Track"
Tetap melaju di jalur kanan, di sebelah kanan kereta, sambil tetap menjaga jarak dengan para Vagos. Hati-hati pada ledakan mobil yang ditabrak kereta, jangan sampai jatuh karena bila jarak kereta terlalu jauh misi akan gagal. Bersiap belok ke kanan dan naik ke bukit saat diperintahkan Big Smoke. Hab*** semua Vagos sebelum kereta sampai di perbatasan Red County.

Belok ke bukit, hati-hati ada kereta dari arah berlawanan!

Tips Menyelesaikan "Wrong Side of The Track"
  • Kereta akan melaju lebih cepat saat CJ mendekat, seperti dalam misi Vigilante. 
  • Big Smoke hanya menembaki satu target sampai target tewas. Kecuali bila CJ melaju ke depan atau mundur ke belakang, Big Smoke akan menembak target lainnya. 
  • Big Smoke tidak bisa menembak target bila Sanchez terlalu dekat dengan kereta.
  • Jangan fokus pada salah satu geng Vagos yang berdiri paling belakang. Dia akan jatuh dengan sendirinya. Juga geng Vagos yang bergelantungan di sisi atap kereta karena mereka tidak terkena damage Tec9.
  • Pencet gas + arah atas berulang ulang untuk mempercepat laju motor Sanchez.

3 komentar untuk "Cara Menyelesaikan Misi Wrong Side of The Track di GTA San Andreas"

  1. Kalo pengen motornya CJ jadi lebih cepat daripada keretanya pencet gas + arah atas berulang ulang

    BalasHapus
  2. makasih gan gw sampe gila gara2 tuh misi :D

    BalasHapus